Beri Keamanan Masyarakat Yang Beribadah Polsek Sungai Kanan Laksanakan Giat Patroli Malam

  • Whatsapp

Media Humas Polri // Sungai Kanan

Keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam beribadah adalah menjadi tugas pihak Kepolisian, untuk itu personel Polsek Sungai Kanan melaksanakan patroli dialogis untuk mengamankan umat Islam yang sedang menjalankan ibadah sholat isya maupun taraweh, Sabtu (24/3/2024).

Bacaan Lainnya

Pengamanan tersebut dilaksanakan oleh personel Polsek Sungai Kanan antara lain Aiptu S Harahap dan Aipda Dedi P Siregar.

Dalam giat patroli tersebut, personel Polsek Sungai Kanan menyambangi masjid Al Muttaqin yang ada dilingkungan Pijor Koling Kelurahan Langga Payung Kecamatan Sungai Kanan dan masjid Taqwa yang ada disimpang tiga Kelurahan Langga Payung Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Selain memberikan pengamanan kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah, personel juga memberikan himbauan dan arahan kepada masyarakat agar selalu mematuhi peraturan berlalu lintas.

Dengan adanya pengamanan yang diberikan oleh personel kepolisian, diharapkan pelaksanaan ibadah sholat isya dan tarawih dapat berjalan lancar, aman dan nyaman.

Polres Labuhanbatu Selatan yang Presisi siap mengamankan agenda Kamtibmas dengan terus berbuat baik, kerja cepat , cerdas dan tuntas serta ikhlas.( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait