Jasa Raharja Cabang Maluku dan Direktorat Lalu Lintas Polda Maluku gelar FGD Upaya Pencegahan Laka Lantas

  • Whatsapp

Jasa Raharja Cabang Maluku dan Direktorat Lalu Lintas Polda Maluku gelar FGD Upaya Pencegahan Laka Lantas

Media Humas Polri || Ambon

Bacaan Lainnya

Jasa Raharja Cabang Maluku, Direktorat Lalu Lintas Polda Maluku bersama stakeholders lainnya melaksanakan Rapat Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) di Aula Gedung Presisi Direktorat Lalu Lintas Polda Maluku, Selasa (27/09/2022).

Rapat Forum Komunikasi Lalu Lintas dihadiri oleh 6 instansi yaitu, Direktorat Lalu Lintas Polda Maluku, PT Jasa Raharja Cabang Maluku, Balai Jalan Nasional Provinsi Maluku, Dinas Perhubungan Kota Ambon, Dinas Kesehatan Kota Ambon dan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XXII. Setiap intansi menyampaikan upaya – upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas yang telah dan yang akan dilaksanakan.

” kami menyambut baik kegiatan ini, dan menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah menyampaikan upaya-upaya pencegahan kecelakaan baik yang telah dilakukan maupun yang akan dilakukan” ujar Hermanus Haurissa, Kepala PT Jasa Raharja Cabang Maluku.

“Dari data Jasa Raharja, jumlah korban kecelakaan sampai dengan Agustus 2022 meningkat 36,45 % dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Sedangkan untuk tingkat fatalitas korban pun naik 11,76% dibandingkan tahun lalu. Hal ini membutuhkan perhatian serius dari semua stakeholder di Maluku” jelas Haurissa.

” kami menghimbau kepada masyarakat untuk selalu mengutamakan keselamatan diri dan keselamatan orang lain dalam berlalu lintas di jalan raya” tutup Haurisaa.

Pos terkait