Jelang Idul Adha 1444 H Polda Sulteng Tunaikan Qurban Besar

  • Whatsapp

Mediahumaspolri.com // Sulteng

Pagi yang sejuk terdengar lantunan takbir tahlil dan tahmid Idul Adha 1444 H, Jamaah mulai berdatangan untuk mengisi saf yang disiapkan di lapangan Polda Sulteng, Kamis (29/6/2023)

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan kemeriayaan Idhul Adha Polda Sulteng menggelar pelaksanaan Shalat Idul Adha,secara berjamaah di lapangan Apel guna untuk mempererat hubungan silahturahmi Polri dengan masyarakat atas tajuk Qurban Presisi.

Tepat Pukul 07.00 wita, Ustad H. Maulana Amin Tahir, SH, MH memimpin shalat Ied yang dilanjutkan khotbah Iedul Adha oleh Ustad Dr. H. Hilal Malarangan, M.H.I. dengan mengangkat judul khotbahnya “Idul Adha mengokohkan Iman, menguatkan persatuan dan kesatuan.

Kehadiran masyarakat sekitar dapat berbaur bersama Kapolda Sulteng Irjen Pol. Dr. Agus Nugroho, SIK, SH, MH, pejabat utama, Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari dan keluarga besar Polda Sulteng.

“Sebagai ungkapan rasa syukur 77 tahun hari Bhayangkara, Polda Sulteng gelar Shalat Idul Adha dilapangan bersama masyarakat sekitarnya yang dapat turut serta,”Kata”Kabidhumas Polda Sulteng KBP Djoko Wienartono, SIK, SH, MH

Djoko pun berharap dimomen Idul Adha ini kiranya dapat mempererat tali silaturahmi Polri dengan masyarakat.” ujarnya

Ia juga memaparkan,mengenai suasana Idul Adha yang berlangsung bertepatan di hari Bhayangkara ke-77, Polri melangsungkan agenda bersamaan dengan kegiatan bertajuk “Qurban Presisi”

Dalam pelaksanaan “Qurban Presisi”Polda Sulteng bersama seluruh jajaran Polres serentak akan melakukan penyembeliham hewan Qurban sebanyak 143 ekor sapi dan 36 ekor kambing, jelas Djoko.

Semoga Qurban Presisi ini dapat dirasakan masyarakat dan mengajarkan anggota Polri untuk dapat,berkurban demi kepentingan masyarakat bangsa dan negara,pungkasnya.(Arwis)

Pos terkait