Jelang Ramadhan Polres Subulussalam Melaksanakan Rapat Koordinasi dan Pengecekan Ketersediaan Sembako

  • Whatsapp

Jelang Ramadhan, Polres Subulussalam Melaksanakan Rapat Koordinasi dan Pengecekan Ketersediaan Sembako

Subulussalam – Mediahumaspolri.com

Bacaan Lainnya

Polisi Resort (Polres) Subulussalam melaksanakan rapat koordinasi dan Pengecekan Ketersediaan Sembako oleh satgas pangan Kota Subulussalam. bertempat di aula Polres Subulussalam, Kamis 31/03/2022

Dalam rapat koordinasi tersebut turut dihadiri Waka Polres Subulussalam Kompol Erwinsyah, S.Sos., M.H, Kabagops Polres Subulussalam AKP Jefri Dedi Kurniawan, Kabag Log AKP Antoni Tarigan, Kadis Perindagkop Dan UKM Kota Subulussalam H. Junifar, S.Sos, Kadis Pangan H. Badalsyah, S.Hut, Kasat Reskrim Polres Subulussalam IPTU Deno Wahyudi S.E. M.Si, Kasat Sabhara Polres Subulussalam AKP Adriamus, KBO Reskrim Polres Subulussalam IPDA Alfredo Jaka Androla S.Trk, Wakapolsek Penanggalan IPDA Nazarullah,Anggota Polres Subulussalam dan Anggota Koramil Simpang Kiri.

Adapun Pengecekan Ketersediaan Sembako di Kota Subulussalam Langsung dipimpin oleh Kapolres Subulussalam AKBP Muhammad Yanis, S.I.K.,M.H. dan diikuti oleh Anggota Satgas Pangan Kota Subulussalam.

“Adapun sasaran yang dilakukan Pengecekan Ketersediaan Sembako antara lain, 1. UD. KIKI BINTANG yang menjual berbagai kebutuhan Sembako, 2. PT. Laut Tawar Beuna Gas yang menjual Gas LPG mulai dari Gas 3 Kg hingga 12 Kg.”Ujar Kapolres Subulussalam AKBP Muhammad Yanis, S.I.K.,M.H.

Kapolres menambahkan, tujuan kegiatan ini yakni dalam rangka paparan masing2 stakeholder terkait ketersediaan serta harga sembako & barang penting lainnya & guna menjaga kestabilan harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok menjelang hari meugang & bulan puasa ramadhan 1443 H / tahun 2022.

“Kegiatan ini Untuk menjaga kestabilan Bahan pokok meunjelang Bulan Ramadhan”ungkapnya

Lebih Lanjut Kapolres berujar, Untuk sembako & barang penting lainnya saat ini ada mengalami kenaikan harga sedikit, akan tetapi tidak terjadi lonjakan & masih dalam tahap wajar. Khususnya minyak goreng di wilayah kota Subulussalam sampai saat ini masih mencukupi dan belum adanya tanda2 kelangkaan minyak goreng.

“Sembako ada kenaikan sedikit harga, dan untuk minyak goreng masih cukup di wilayah kota subulussalam”tuturnya

“Hasil yang dicapai Ketersediaan Sembako di Kota Subulussalam sampai dengan saat ini masih terpenuhi dan dengan harga yang masih Stabil.”tutupnya

Laporan : Sofyan Hs/Zamroni

Pos terkait