Kapolsek Siantar Barat dan PENDAWA Siantar  berikan bantuan sembako kepada Para lansia.

  • Whatsapp

Kapolsek Siantar Barat dan PENDAWA Siantar  berikan bantuan sembako kepada Para lansia.

28 Oktober 2021,Pematang Siantar- media humas polri  Persatuan Pemuda Jawa (PENDAWA) bersama Kapolsek  Siantar Barat, Pematang Siantar IPTU RINGGAS LUBIS Bekerja sama untuk mensosialisasi kan dan  mensukseskan program Vaksinasi di pematang siantar.

Bacaan Lainnya

Nina (52 ) salah satu
pengurus PENDAWA Pematang siantar memaparkan bahwa
“Pemberian sembako ini di berikan berawal saat kedatangan kapolda dalam rangka kegiatan vaksinasi yg di adakan di gedung Sekolah SMA budi mulia jalan melanton siregar marihat jaya  kecamatan siantar Marimbun bahwa banyak peserta vaksin yang merupakan manula yang memang ingin atas kesadaran mereka sendiri untuk menerima vaksin.Dalam hal ini kami memberikan bantuan (antar jemput)bagi mereka yang atas kesadaran sendiri untuk menerima vaksin”.

“Karena begitu banyak para lansia di kelurahan bantan yang sangat antusias untuk menerima vaksin
sehingga Kapolsek IPTU RINGGAS LUBIS sangat meng apresiasi dengan kegiatan yang di adakan PENDAWA untuk mensosialisasikan dan mengajak para lansia di kelurahan Bantan untuk ikut di vaksin sehingga kita   Persatuan Pemuda Jawa (PENDAWA ) bekerjasama dengan Polsek untuk bisa agar siap membantu ( Antar jemput ) mereka yg akan di  ikutkan  vaksinasi yang di adakan oleh  Polres Siantar di gedung Nomensen  yg memang ini kan program polri dan TNI ” tambah nya.

Setelah di lakukan  Vaksinasi kapolsek juga memberikan bantuan berupa sembako kepada para lansia ,terlihat suasana begitu terharu saat kapolsek meberikan bantuan kepada para lansia yang  memang mereka rata rata  secara ekonomi kurang mampu ujarnya”.

Bantuan berupa sembako secara langsung diberikan kapolsek IPTU RINGGAS LUBIS yang di dampingin pengurus PENDAWA, kepada mereka para lansia yg kami bawa untuk menerima vaksin  dengan harapan kami semoga para lansia yang belum di vaksin agar tidak takut lagi untuk divaksin sehingga masyarakat semua sehat dan bisa segera tercipta “herd immunity ” di kota pematang siantar dan agar segera turun dalam penyebaran covid -19 ke level I tambah nya.

Kapolsek juga berpesan walaupun siantar masih berada level II ,kita sebagai masyarakat harus tetap menjalan kan prokes ,memakai masker dan selalu menjaga jarak
sehingga kita aman dan selamat dari virus Covid – 19″.imbuh nya.

 

pewarta: (P Wandi )

Pos terkait