Kodim Lamongan Fasilitasi 1470 Peserta Vaksin Tahap Kedua

Kodim Lamongan Fasilitasi 1470 Peserta Vaksin Tahap Kedua

LAMONGAN/MediaHumasPolri .Setelah mendapatkan vaksinasi tahap pertama, hari ini Kodim 0812/Lamongan kembali menggelar vaksinasi tahap kedua yang diberikan kepada 1.470 warga masyarakat, Kamis (19/08/2021).

Bacaan Lainnya

Sementara, “Pasi Ops, Kapten Inf Bekti Suprapto pada kesempatan ini mengungkapkan, penanganan covid-19 dan vaksinasi menjadi perhatian pemerintah termasuk TNI.

Melalui kegiatan vaksinasi tahap kedua ini diharapkan dapat mempercepat jumlah warga yang menerima vaksin, sehingga membantu membentuk kekebalan tubuh masyarakat secara nasional.

“Menurutnya, dengan demikian harapannya dapat segera memutus penyebaran covid-19 di Kabupaten Lamongan Jawa timur,” imbuhnya.

Dalam kegiatan vaksinasi tahap kedua ini turut melibatkan tenaga Vaksinator dari TNI kususnya Kodim 0812, Poskes 05.10.08 Lamongan dengan di bantu tenaga kesehatan (nakes) dari Dinas Kesehatan kabupaten Lamongan.

Kapten Inf Bekti Suprapto kembali mengingatkan kepada masyarakat yang belum mendapatkan vaksin pertama dan kedua agar segera melapor ke Babinsa maupun Petugas Puskesmas terdekat.

Kepada masyarakat yang sudah melakukan vaksinasi tahap kedua, Pasi Ops ini meminta warga agar tetap disiplin memaguhi protokol kesehatan dengan 5 M berupa mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas.

Ulin salah satu warga yang mengikuti vaksinasi mengatakan, “Meski pun lama menunggu antrian, dirinya masih tetap setia menunggu, sebab vaksin ini sangat diharapkan oleh masyarakat, terlebih di saat kondisi seperti ini.

“Alhamdulillah, kami diberikan vaksin gratis. Semoga dengan di vaksin dirinya sebagai ikhtiar bisa terhindar dari wabah virus corona atau covid-19,” terangnya,(dkn/tim)

Pos terkait