Kolaborasi Dua Organisasi Pewarta Bersama Kominfosandi Gelar Buka Puasa Bersama Awak Media

  • Whatsapp

Media Humas Polri // Pinrang

Kolaborasi antara dua Organisasi Pewarta, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Wartawan Online (IWO) menggandeng Pemerintah Daerah, dalam hal ini Dinas Kominfosandi Kabupaten Pinrang manfaatkan bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, menggelar kegiatan berbagi parcel Ramadhan dan buka puasa bersama para awak media, bertempat di Cafe Exotico Kabupaten Pinrang, jum’at (5/4/2024).

Bacaan Lainnya

Kegiatan dihadiri Kepala Dinas (Kadis) Kominfosandi Andi Haswidy Rustam, ketua Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD-IWO) Kabupaten Pinrang Soemarlin Putra, Ketua PWI Pinrang Muhammad Nur serta, sejumlah wartawan media online dan media cetak yang menjadi mitra Dinas Kominfosandi Kabupaten Pinrang.

Ketua PD-IWO Kabupaten Pinrang Soemarlin Putra pada kesempatan tersebut menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan juga sinergitas antara para Pewarta Kabupaten Pinrang dan Dinas Kominfosandi.

“Kegiatan itu juga di isi dengan acara diskusi lepas antara para Pewarta dan Kadis Kominfosandi Kabupaten Pinrang terkait publikasi kegiatan pemerintah Kabupaten Pinrang yang terstruktur dan juga transparansi,” ucap Marlin sapaan akrabnya.

Marlin mengharap dengan adanya kegiatan ini, para Pewarta di Kabupaten Pinrang, dalam menyajikan pemberitaan Pemerintah Kabupaten Pinrang nantinya bisa menjadi bacaan positif oleh seluruh warga Kabupaten Pinrang.

“Hal senada disampaikan Ketua PWI Pinrang Muhammad Nur, menyampaikan rasa syukurnya atas kolaborasi yang telah dibina saat ini, PWI dan IWO merupakan satu wadah bernaung teman teman Pewarta, tentunya menjadi harapan kita semua untuk saling mendukung, mari saling menjaga dan saling mendukung, jangan ada sekat di antara kita,” harap Nur sapaan akrabnya.

“Hal ini bukanlah pertama kali kita lakukan, tapi sudah yang kedua kali, jadi saya dan Ketua IWO Pinrang tentunya mengharap yang kedua kalinya ini menjadi lebih baik lagi dari yang sebelumnya, sinergitas dan saling mendukung lebih ditingkatkan lagi untuk menyajikan pemberitaan yang positif dan jauh dari hoaks,” ungkap Muhammad Nur yang juga merupakan tenaga pendidik di salah satu Fakultas di Pare-pare.

Ditempat yang sama, Kadis Kominfosandi Andi Haswidy Rustam dihadapan awak media menyampaikan bahwa selama bermitra dengan Dinas Kominfo Kabupaten Pinrang, saya sebagai kadis Kominfo Pinrang meminta maaf jika selama bermitra dengan dinas Kominfosandi para awak media pernah mendapat pelayanan kurang baik dari kami.

“Sekiranya kita ditempat ini bisa saling maaf memaafkan dan tetap menjaga silaturahmi juga sinergitas dalam jalinan kemitraan Publikasi pemberitaan kegiatan pemerintah Kabupaten Pinrang,” ucap Haswidy.

“Terima kasih kepada ketua IWO dan juga PWI yang telah melaksanakan kegiatan ini, semoga apa yang kita lakukan ini bisa menjadi amal ibadah kita nantinya di akhirat,” pungkas Kadis Kominfo.( Sukri )

Pos terkait