MERESPON CEPAT PEMERINTAH KABUPATEN MESUJI PERBAIKI AKSES JALAN PENGHUBUNG ANTAR KABUPATEN YANG PUTUS

  • Whatsapp

MERESPON CEPAT PEMERINTAH KABUPATEN MESUJI PERBAIKI AKSES JALAN PENGHUBUNG ANTAR KABUPATEN YANG PUTUS

 

Bacaan Lainnya

MesujiLampung ||  Media Humaspolri.Com

 

Berdasarkan laporan dan keluhan masyarakat.10 januari 2023. Pemerintah Kabupaten Mesuji menindak lanjuti adanya laporan tentang kejadian akses jalan penghubung wilayah Kabupaten Mesuji dengan Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) putus akibat guyuran hujan deras yang terjadi di wilayah tersebut.

 

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mesuji Sunardi, langsung berkoordinasi dengan Kepala Bidang Bina Marga (Kabid BM) Senin (09/01/2023) di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mesuji untuk melakukan penanganan dengan cepat.

 

“Setelah saya mendapat kan laporan pengaduan tentang kejadian tersebut,saya langsung melaporkan ke Bupati. Oleh Bupati saya di instruksikan agar secepatnya memperbaiki jalan yang putus tersebut”Ungkap Endra Kabid BM PUPR Dinas Pekerjaan Umum Mesuji.

 

Di tempat terpisah Anggota DPRD Mesuji dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Matnur AS, mengapresiasi gerakan cepat Pemerintah Kabupaten Mesuji terkait penanganan akses jalan putus akibat curah hujan tinggi.

 

“Saya ucapkan terima kasih yang sedalam-dalam nya kepada Pemerintah Kabupaten Mesuji atas tindakan cepat merespon keluhan masyarakat, Apalagi ini menyangkut akses jalan penghubung antar Kabupaten”Matnur AS menutup pembicaraan nya dengan Awak Media.

 

(AR MHP)

Pos terkait