Napak Tilas HSN 2023 Di Gelar Di Grobogan

  • Whatsapp

Media Humas Polri || Grobogan

Menjelang Hari Santri Nasional (HSN) yang diperingati setiap 22 Oktober, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Grobogan, Jateng menggelar Napak Tilas. Napak Tilas dilakukan dengan berziarah ke makam wali lokal Grobogan, Minggu (15/10/23).

Bacaan Lainnya

Pemberangkatan kegiatan Napak Tilas tersebut, dihadiri Rais PCNU Grobogan KH. Ahmad Hambali Mahfudi, Ketua PCNU Grobogan Al Habib Ahmad Wan Fadhil Ba’alawy serta Forkopimda Grobogan.

Dalam kesempatan ini, Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan diwakili Kepala Bagian Logistik (Kabaglog) Polres Grobogan Kompol Basirun.

Kapolsek Purwodadi Polres Grobogan AKP Dedy Setyanto yang juga hadir dalam acara tersebut mengatakan, kegiatan napak tilas tersebut juga diikuti peserta yang berjumlah kurang lebih 500 orang.

‘’Untuk kegiatan ziarah di wilayah Kecamatan Purwodadi Kabupaten Grobogan ada dua lokasi, yakni di makam Ki Ageng Getas Pendowo dan makam KH. Hamzah Matni,’’ kata Kapolsek Purwodadi Polres Grobogan.

Kapolsek Purwodadi Polres Grobogan mengapresiasi kegiatan napak tilas tersebut. Menurutnya, tradisi menghormati sesepuh memang sesuatu yang perlu dilestarikan, khususnya bagi para pengurus Nahdlatul Ulama (NU).

”Saya berharap dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan kecintaan terhadap para pejuang NU sehingga juga dapat berdampak positif untuk kemajuan Grobogan,” ungkap AKP Dedy Setyanto.

Pada kegiatan napak tilas ini, Polsek Purwodadi Polres Grobogan juga menerjunkan sejumlah anggotanya untuk melakukan pengamanan kegiatan.

‘’Petugas pengamanan dari Polsek Purwodadi Polres Grobogan sejumlah 25 anggota. Dalam pelaksanaan pengamanan, kita juga dibantu rekan-rekan TNI dari Koramil Purwodadi,’’ jelas Kapolsek Purwodadi Polres Grobogan.

‘’Harapannya, pelaksanaan kegiatan ini berjalan aman, lancar dan kondusif,’’ pungkas AKP Dedy Setyanto. (Fiq)

Pos terkait