PELEPASAN CALON JEMAAH HAJI TAHUN 1444 H 2023 M OLEH PEMERINTAH KABUPATEN BANGGAI LAUT

  • Whatsapp

Media Humas polri//Sulawesi Tengah

Acara pelepasan Calon jemaah Haji Tahun 2023, oleh pemerintah kabupaten Banggai Laut Dengan jumlah Calon Jemaah Haji Kloter BPN 12 berjumlah 57 orang CJH Terdiri dari CJH laki laki 25 orang CJH perempuan 31 orang Ditambah 1 orang TPHD Sekaligus menjadi Ketua Rombongan Dalam 5 regu
Dari ke 57 orang CJH Kab Banggai laut ini Terdiri dan berasal dari beberapa kecamatan yang ada di wilayah kab Banggai Laut Antara lain: Kecamatan Banggai jumlah 16 orang, Kec Banggai Tengah jumlah 2, orang Kec Banggai Utara jumlah 15 orang, Kec Banggai Selatan jumlah 1 orang, Kec Bangkurung jumlah 7 orang, Kec Labobo 1 orang dan Kec Bokan Kepulauan jumlah 14 orang CJH Adapun CJH tertua dng usia 86 Tahun An.KasauTeteng Allae dan CJH termuda dgn usia 36. Tahun An.Arnia Arsan Kipo.

Bacaan Lainnya

Ke 57 orang CJH Kab Balut dilepas oleh Bupati Kab Banggai Laut Bpk Sofyan Kaepa SH. Bersama Wakil Bupati dan Sekertaris Daerah.Juga turut Hadir dalam pelepasan CJH tersebut adalah Kepala kementrian Agama kabupaten Banggai Laut,Bpk Drs H.Riatman.A.Nursin. juga para Tokoh tokoh Agama dan tohoh masyarakat dan juga unsur pemerintahan Kab Banggai Laut.

Sebelum pelepasan CJH yg di lakukan oleh Bupati dan Kemenag Kab Balut serta unsur pemerintahan yg ada, Bpk Sofyan Kaepa dalam sambutannya mengatakan,Semoga dalam menjalani Rukun Islam ini kiranya semua CJH diberikan Kesehatan yg baik dan dapat menjalani ibadanya dengan tidak ada hambatan apapun dan dapat kembali dengan selamat di Tano Banggai monondok ini Amin.

Dan selanjutnya Rombongan CJH pada Tanggal 07 juni 2023 jam 14.00 Wib diberangkatkan ke Luwuk dengan menggunakan Kapal Motor (KM Harapan Mekar). (JAMES.T)

Pos terkait