Pemkab Okus bersama Pemprov Sumsel Gelar rapat penetapan Even S RGF 2021

  • Whatsapp

Pemkab Okus bersama Pemprov Sumsel Gelar rapat penetapan Even S RGF 2021

Muaradua Media Humaspolri.com.Jelang Event bergengsi Sriwijaya Ranau Gran Fondo Tahun 2021 mendatang, Pemerintah Kabupaten OKU Selatan melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan dan Pemerintah Provisi Sumatera Selatan menggelar Rapat Pemantapan di ruang Rapat Terbatas Bupati, Senin (08/11/2021).

Bacaan Lainnya

Rapat ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah OKU Selatan H. Romzi S.E.,M.Si. serta dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumsel Aufa Syahrizal, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan OKU Selatan Darmawan, S.E.,M.M., Para Kepala OPD, Para Camat, Jajaran Pemprov Sumsel, Kabag Prokompim serta hadir juga secara Virtual Kepala Dinas Kominfo Pemprov Sumsel, dan Biro Humas dan Protokol Pemprov Sumsel, Polres OKU Selatan serta undangan lainnya.

Dalam Sambutan Sekretaris Daerah OKU Selatan menyampaikan Event Sriwijaya Ranau Gran Fondo (SRGF) yang dalam tiga tahun terakhir digelar di Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS) diharapkan dapat memberikan banyak dampak positif. Salah satunya sebagai penggerak roda perekonomian masyarakat dan pembangkit UMKM yang ada di Kabupaten OKU Selatan.

Selanjutnya even ini juga sebagai salah satu sarana promosi yang diharapkan membuat Kabupaten OKU Selatan semakin dikenal. Baik dari segi pariwisata, kuliner, UMKM dan berbagai potensi lainnya.” Kita berharap tentunya ini akan berjalan sukses dan meriah sehingga perekonomian di Kabupaten OKU Selatan semakin meningkat”, ujarnya.

Kepala Dinas Pariwisata OKU Selatan, Darmawan, S.E., M.M., mengungkapkan bahwa pada pelaksanaan SRGF dan Porprov Sumsel nanti hotel atau Graha Serasan Seandanan yang berada di sekitar Danau Ranau sudah dapat digunakan. dan mengenai homestay pihaknya sudah mengkoordinasikan semunya.

Sementara untuk jalur atau rute yang akan dilalui peserta, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak terkait sehingga rute ini bisa dilalui dengan nyaman.

Sebagai informasi, pendaftaran peserta Sriwijaya Ranau Gran Fondo sendiri telah dibuka sejak beberapa waktu lalu di laman website srgf.co.id. Tahun ini, SRGF akan menyiapkan rute sepanjang 34 kilometer dengan elevasi 327 meter dengan tidak ada rute bolak-balik seperti tahun sebelumnya.

Pada even balap sepeda yang bertajuk sport tourism ini, peserta dapat mengikuti keseruan mengayuh sepeda dengan menikmati keindahan alam yang tersaji di Kabupaten OKU Selatan.

Dalam Penjelasan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sumsel menyampaikan SRGF 2021 ini merupakan event sepeda ketiga yang dilaksanakan di destinasi wisata Danau Ranau yang akan dilaksanakan Pada 13 November 2021 melibatkan seluruh pesepeda dan jenis sepeda baik Road bike, MTB, sepeda lipat, ontel (vintage), sepeda mini yang bersifat Cycling for all sehingga seluruh pesepeda dapat menikmati wisata olahraga sekaligus bergabung dalam event tahunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah baik Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan maupun Pemerintah Kabupaten OKU Selatan.

Jumlah Peserta Pendaftaran online melalui www.srgf.co.id Sampai dengan November tahun 2021, 20 Provinsi total 2440, Road Race : 354

Cycling for All : 2086.(Kardimin MHP).

Pos terkait