POLRES ACEH SINGKIL GANDENG PALANG MERAH GELAR DONOR DARAH MERIAHKAN HUT BHAYANGKARA KE-76

  • Whatsapp

POLRES ACEH SINGKIL GANDENG PALANG MERAH GELAR DONOR DARAH, MERIAHKAN HUT BHAYANGKARA KE-76

Aceh Singkil – Mediahumaspolri.com

Bacaan Lainnya

Dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-76, Kepolisian Resor Aceh Singkil menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Aceh Singkil menggelar Donor Darah.  Kegiatan digelar di Aula Markas Polres Aceh Singkil, Selasa (07/06/2022).

Kapolres Aceh Singkil, AKBP Iin Maryudi Helman, SIK, kepada awak media menjelaskan, pelaksanaan kegiatan merupakan kegiatan serentak di seluruh Indonesia.  Untuk Aceh Singkil bakti Sosial Donor Darah dilakukan untuk memenuhi kebutuhan darah di Aceh Singkil.

“Hari ini sesuai dengan arahan dari Mabes Polri bahwa secara serentak di Indonesia kita melakukan bakti sosial berupa donor darah.  Donor darah ini tentunya menampung kebutuhan dari PMI yang membutuhkan.  Peserta dari Donor Darah tersebut kami melibatkan dari TNI/POLRI, dan dari Ibu Bhayangkari,” tutur AKBP Iin.

Kegiatan Bakti Sosial yang dilaksanakan Polres Aceh Singkil mendapat apresiasi dari Ketua PMI Aceh Singkil, Zainal Abidin Ketaren.  Ia berharap kegiatan serupa terus dilakukan, agar kebutuhan darah di Aceh Singkil dapat terpenuhi.  Dengan target hari ini sebanyak 50 kantong.

“Kami sangat mengucapkan ribuan terima kasih yang sebesar-besarnya, karena partisipasi Pihak POLRI yang antusias untuk memenuhi kebutuhan darah di Aceh Singkil. Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama dari semua pihak, termasuk dari Rumah Sakit Kabupaten Aceh Singkil. Dari rekan-rekan TNI, Media, juga terlibat.”ujarnya

Kami berharap even seperti ini selalu disupport oleh pihak POLRI/TNI, dan seluruh lapisan masyarakat. Supaya kebutuhan darah, yang sangat kita butuhkan untuk Kabupaten Aceh Singkil bisa dapat dipenuhi.  Target kita untuk ini hari mencapai 50 kantong.  Saya rasa dengan apresiasi dan semangat dari POLRI dan rekan-rekan, saya rasa target untuk 50 kantong, Insya Allah bisa dipenuhi,” tuturnya.

Zainal mengatakan kegiatan Donor Darah juga didukung oleh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Aceh Singkil, dan personil TNI.  Bahkan dalam kegiatan ikut terlibat mendonorkan darah Pengurus dan Anggota Bhayangkari Cabang Singkil.

Laporan : Sofyan Hs

Pos terkait