Polres Lembata Bersama BKO Brimob Polda NTT Patroli Skala Besar Untuk Ciptakan Kondisi Aman Dan Kondusif Jelang Pemilu 2024

  • Whatsapp

Media Humas Polri // Lembata

 

Bacaan Lainnya

Polres Lembata menggelar patroli skala besar untuk menciptakan kondisi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Lembata menjelang pemungutan suara Pemilu 2024. Patroli ini melibatkan personel gabungan dari Dalmas Polres Lembata dan BKO Brimob Polda NTT yang dibagi dalam dua regu yakni Satu regu di wilayah Barat Lembata dan satu regu di wilayah Timur Lembata.

Disela sela Kegiatan Kapolres Lembata, AKBP Vivick Tjangkung mengatakan bahwa, Patroli skala besar tersebut bertujuan untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu jalannya Pemilu 2024, ungkapnya.

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh tahapan Pemilu 2024 berjalan dengan lancar, aman, dan demokratis. Kami juga ingin memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat yang akan menggunakan hak pilihnya,” ujar Kapolres Vivick.

Kemudian Vivick menjelaskan bahwa, Patroli skala besar tersebut berlangsung sejak hari ini hingga hari H Pemungutan Suara Patroli ini menyebar di seluruh Kecamatan yang berada di wilayah Kabupaten Lembata, ujarnya.

” Pihaknya melakukan monitoring dan pengecekan di masing-masing KPPS Kami juga berkoordinasi dengan pihak pemerintah desa terkait dengan pola pengamanan tahapan masa tenang dan menjelang pemungutan serta penghitungan suara di TPS,” jelasnya.

Selain itu, patroli gabungan juga melaksanakan dialogis dengan masyarakat sekitar dengan memberikan edukasi dan himbauan kepada masyarakat tentang pentingnya menggunakan hak pilihnya secara demokratis dan konstitusional, terang Kapolres Vivick.

“Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tidak terpengaruh oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa. Kami juga mengajak masyarakat untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif, serta menghindari tindakan yang melanggar hukum. Kami berharap masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam Pemilu 2024 dengan menggunakan hak pilihnya secara cerdas dan bertanggung jawab, pungkas Kapolres Vivick.

Dalam pelaksanaan patroli tersebut, kata Kapolres Vivick sejauh ini situasi di seluruh wilayah yang dilalui oleh anggota patroli berjalan dengan aman dan lancar. Tidak ada permasalahan yang signifikan yang ditemukan. Selain itu, situasi Kamtibmas secara umum juga kondusif. Ujar Kapolres Vivick. ( Jurnalis/ Ahmad )

Pos terkait