Polres Sarolangun Berikan Pengamanan Hingga Kawal Jemaah Calon Haji Kabupaten Sarolangun

  • Whatsapp

Sarolangun // Media Humas Polri

Rabu malam (7/6) pukul 20.30 Wib Para Jemaah Haji Kabupaten Sarolangun berkumpul, kurang lebih 197 orang Jemaah Haji dari berbagai Kecamatan di Kabupaten Sarolangun berkumpul di Masjid Agung Al falah Kelurahan Pasar Sarolangun, puluhan Personil berikan pengamanan guna memberikan rasa aman kepada kepada Para Jemaah dan masyarakat yang mengantarkan Jemaah Haji.

Bacaan Lainnya

Pelepasan keberangkatan Jemaah Haji Sarolangun dilakukan oleh Pejabat Bupati Sarolangun Dr.Ir. Bacril Bakrie, M.App.Sc., turut juga dihadiri Ketua DPRD H Tontawi Jauhari, SE, Ka Kemenag Drs HM Syatar, Para Asisten dan OPD Pemkab. Sarolangun, Anggota DPRD Fadlan Kholik, SE, Tomas dan Toga, Keluarga para Jamaah Calon Haji

Pendamping Jamaah Calon Haji KH Rois Amin dan H Taslim, Jumlah Jamaah Calon Haji Kab. Sarolangun adalah berjumlah 197 orang dengan rincian Laki-laki 84 orang dan Perempuan 113 orang salah satunya ada Personil Polres Sarolangun yang juga ikut dalam rombongan Jemaah Haji Sarolangun. Jamaah Calon Haji Tertua Muhammad Sabri umur 91 Tahun berasal dari Kec. Pelawan, Mukminah Mahmud Abubakar umur 86 Tahun berasal dari Kec. Bathin VIII. Jamaah Calon Haji Termuda Muhammad Kurdi Ibrahim umur 31 Tahun berasal dari Kec. Sarolangun, Dhea Suci Lestari umur 22 Tahun berasal dari Kec. Bathin VIII.

Keberangkatan Jamaah Calon Haji Kab. Sarolangun menuju Asrama Haji Kota Baru Jambi menggunakan 6 (enam) buah Bus dengan Pengawalan dilakukan oleh Satuan Lalulintas Polres Sarolangun diikuti mobil dinkes 2 unit, Jumlah Ambulance 1 Unit, dan mobil Depag 3 unit. Jum’at tanggal 9 Juni 2023 pukul 03.00 wib Jamaah Calon Haji akan diberangkatkan dari Bandara Sultan Thaha Jambi menuju ke Embarkasi Hang Nadim Batam dan pada pukul 11.00 wib direncanakan akan langsung diberangkatkan menuju Arab Saudi.

Pada pukul 22.50 wib kegiatan Pelepasan Keberangkatan Jamaah Calon Haji Kab. Sarolangun Tahun 2023 selesai dilaksanakan situasi tercipta aman.(Amril)

Pos terkait