Sat Samapta Polres Labusel Giat Patroli Preventif Cegah 3 C

  • Whatsapp

Media Humas Polri // Labuhanbatu Selatan

Untuk mencegah terjadinya kejahatan 3 C, Sat Samapta Polres Labuhanbatu Selatan melaksanakan patroli Preventif di lokasi publik diseputaran Wilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan, Rabu (27/3/2024).

Bacaan Lainnya

Patroli Preventif tersebut yang dilaksanakan oleh personel Sat Samapta Polres Labuhanbatu Selatan yaitu Aiptu O Situmorang dan Briptu Zumairul Azhar Munthe meliputi kantor KPU Labuhanbatu Selatan, Lapas Kelas III Kota Pinang, Pasar Tradisional Kota Pinang, Bank BRI Unit Labuhan – Kota Pinang, Pos Shelter SPBU Asam Jawa dan sepanjang jalinsum Kota Pinang – Asam Jawa.

Personel Sat Samapta Polres Labuhanbatu Selatan melaksanakan patroli Sambang dan dialogis pada pada kantor Pemerintahan, tempat keramaian dan objek vital tertentu dalam rangka Harkamtibmas yang kondusif.

“Dalam upaya menjaga Kamtibmas tetap kondusif, kami dari Sat Samapta Polres Labuhanbatu Selatan melakukan patroli preventif pada objek vital diwilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan.

Semoga dengan dilakukannya patroli tersebut dapat membuat situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif”.jelas Kasat Samapta Polres Labuhanbatu Selatan AKP Zulkifli.

Polres Labuhanbatu Selatan yang Presisi siap mengamankan agenda Kamtibmas dengan terus berbuat baik, kerja cepat, cerdas dan tuntas serta ikhlas.( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait