Sukses Giat Jum’at Curhat Pos Subsektor Teluk Panji Polsek Kampung Rakyat Di Masjid Baitul Rahman

  • Whatsapp

Media Humas Polri // Labuhan Batu Selatan

 

Bacaan Lainnya

Pos Subsektor Teluk Panji Polsek Kampung Rakyat Polres Labuhanbatu Selatan menggelar kegiatan Jumat Curhat di Masjid Baitul Rahmam yang berada di Dusun VIII Desa Perkebunan Teluk Panji Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhanbatu Selatan Propinsi Sumatera Utara, Jum’at (5/1/2024).

Kegiatan ini bertujuan membangun silahturahmi antara Polri dan masyarakat, serta menciptakan Harkamtibmas yang kondusif.

Kapospol Teluk Panji, IPDA Sofyandi bersama anggota AIPTU Mariono dan AIPTU Sugeng Iwan Satrio turut ambil bagian dalam kegiatan tersebut.

Setelah melaksanakan Sholat Jumat, mereka duduk bersama tokoh masyarakat, memberikan kesempatan kepada warga setempat untuk berbagi informasi terkait narkoba, balap liar, dan kejahatan lain yang dapat mengganggu Kamtibmas di Desa Perkebunan Teluk Panji, Dusun VII.

Kegiatan ini bukan hanya menjadi wadah bagi masyarakat untuk memberikan informasi, tetapi juga sebagai bentuk dukungan terhadap kerjasama yang baik antara masyarakat dan kepolisian.

Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar, dan pukul 13.30 WIB, situasi di lokasi dinyatakan aman dan terkendali.

Polsek Kampung Rakyat terus berkomitmen untuk menjalin hubungan yang positif dengan masyarakat demi menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Jum’at Curhat menjadi salah satu upaya nyata dalam mewujudkan kerjasama yang harmonis antara Polri dan masyarakat. ( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait