Nuansa indah Ruang Publik Polres Madiun 21 peserta coret kreatifitas Lukisan Mural selaras HUT Bhayangkara ke-76

  • Whatsapp

Nuansa indah Ruang Publik Polres Madiun, 21 peserta coret kreatifitas Lukisan Mural selaras HUT Bhayangkara ke-76

Madiun || Mediahumaspolri.com

Bacaan Lainnya

Untuk mengasah kreatifitas dan penyampaian pesan serta untuk memperindah ruang Publik, Polres Madiun membuka kesempatan kepada 21 pelukis “Mural” dengan menyediakan media dinding tembok pagar Lapangan Tribrata Mapolres Madiun dalam rangka Lomba Melukis dinding atau Mural.

“Diharapkan bisa menggambarkan nanti bagaimana kraatifitas dari para peserta, bagaimana ilustrasi bangkit dari pandemi yang tentunya juga kita selaraskan dengan Hari Bhayangkara ke-76,” terang Kompol Ricky Tri Dharma Rabu (22/6/2022).

Menurut Kompol Ricky, tidak semua Mural dikatakan vandalisme ( kegiatan yang merusak fasilitas umum dan mengganggu pandangan orang yang melihat ). Mural merupakan seni bila ditungkan ke tempat yang tepat. Munculnya Vandalisme karena minimnya sarana untuk menampung melukiskan kreatifitas para seniman.

Lebih lanjut Ia berharap para peserta bisa mengeluarkan seluruh kreatifitas dan dapat menggambarkan ilustrasi sesuai tema yang diusung.
Adapun hadiah yang lomba mural  yaitu juara 1 uang tunai sebesar Rp. 5.000.000,- dan juara 2 akan mendapatkan Rp. 2.500.000,- serta Rp. 1.500.000,- untuk juara favorit.

Hadiah pemenang lomba mural akan diserahkan Pada  puncak perayaan Hari Bhayangkara ke-76 di Polres Madiun yang bertepatan dengan pelaksanaan wayang di tanggal 9 Juli 2022…( jok/sur)

Pos terkait