Personel Gabungan Polres Cirebon Kota Amankan Tradisi Buang Takir

  • Whatsapp

Personel Gabungan Polres Cirebon Kota Amankan Tradisi Buang Takir

Media Humas Polri Com | POLRES CIREBON KOTA

Bacaan Lainnya

Buang takir sendiri adalah tradisi yang dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur atas kesuksesan pelaksanaan Muludan di Kraton Kanoman dari awal hingga acara puncak panjang jimat atau pela agung.

Dalam pelaksanaannya, jajaran Polres Cirebon Kota dan Polsek Lemahwungkuk menyiapkan serangkaian pola pengamanan guna mendulung terlaksananya kegiatan dimaksud. Minggu (9.10.22).

Kapolres Cirebon Kota AKBP Dr. M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH. menyampaikan, Muludan sendiri adalah acara dimana inti dari acara ini adalah mensyukuri atas kelahiran Nabi Muhammad Saw.

Lanjut Fahri “Menjadi tugas dan kewajiban polisi untuk melakukan pengamanan. Dengan maksud dan tujuan pengamanan adalah untuk memberikan rasa aman, rasa nyaman dan memastikan acara dapat berjalan dengan baik juga lancar”. Ucap Kapolres Ciko melalui Kapolsek Lemahwungkuk Iptu Wawan Hermawan. SH.

Sebelum pelaksanaan pengamanan dilaksanakan apel Pra Tugas dalam Rangka Pengamanan Tradisi Buang Takir di Keraton Kanoman bertempat di Area Keraton Kanoman Cirebon. Dipimpin Kapolsek Lemahwungkuk Iptu Wawan Hermawan. SH. Didampingi Ipda Maman surakhman dan Ipda Tata kurniawan. Dengan diikuti oleh personel yang terkena sprin. Jelas Kasi humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja, SH.MH.@Budi

Pos terkait