TMMD Ke 119 Kodim 1404 Pinrang Resmi Ditutup

  • Whatsapp

Media Humas Polri // Pinrang

Kepala Staf Divisi Infanteri 3 Kostrad (Kasdiv-3/Kostrad) Brigjen TNI Wulang Nur Yudhanto, S.E., M.M, M.Han, bertindak selaku Inspektur upacara penutupan kegiatan TNI Manunggal membangun Desa (TMMD) ke – 119 tahun 2024, di Lapangan Sepak bola Labolong desa Siwolong Polong Kecamatan Mattiro Sompe Kabupaten Pinrang, Provinsi Sulawesi selatan, Rabu (20/3/2024).

Bacaan Lainnya

Komandan Satuan Tugas (DanSatgas) TMMD 119, Kodim 1404/Pinrang, Letkol Inf.Abdullah Mahuwa dalam laporannya mengungkapkan, pelaksanaan TMMD 119 tidak hanya menyasar kegiatan fisik namun juga beberapa kegiatan bersifat penyuluhan dan edukasi.

“Alhamdulillah, kegiatan fisik maupun non fisik semuanya telah rampung sesuai dengan waktu yang direncanakan, presentase kegiatan mulai dari tanggal 20 Februari – 20 Maret 2024, semua kegiatan pekerjaan mencapai 100%,” ucap Letkol Inf. Abdullah Mahuwa.

Sementara untuk jumlah personil yang terlibat berjumlah 150 orang yang terdiri dari TNI Polri dan pihak terkait lainnya.

Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIV / Hasanuddin, Mayjen TNI. Bobby Rinal Makmun dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Kepala Staf Divisi Infanteri 3 Kostrad Brigjen TNI Wulang Nur Yudhanto, mengucapkan terima kasih atas bantuan seluruh pihak hingga TMMD sukses dilaksanakan.Dirinyapun berharap, kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dimana kegiatan – kegiatan TMMD dilaksanakan.

Dalam wawancara singkat, Kasdiv-3/Kostrad Brigjen TNI Wulang Nur Yudhanto menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah serta masyarakat Kabupaten Pinrang, terkhusus masyarakat di lokasi kegiatan TMMD, atas partisipasinya sehingga kegiatan ini sukses terlaksana.

“Sinergitas antara Pemerintah dan Forkopimda, terkhusus TNI Angkatan darat serta masyarakat yang sudah terbangun di Kabupaten Pinrang, kami harap dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan di masa yang akan datang,” ungkap Brigjen TNI Wulang Nur Yudhanto.

Kegiatan dirangkaikan dengan Bakti Sosial, Pasar pangan murah, Pembagian Sembako dan pemeriksaan kesehatan gratis.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Bupati Pinrang H.Andi Irwan Hamid,S.Sos, Kapolres Pinrang AKBP Andiko Wicaksono, S.I.K, Kepala Dinas Kesehatan drg.Dyah Puspita Dewi, M.Kes, Kepala Bappelitbangda H. Andi Pahruddin, S.Sos., MSi, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Drs.Abduh, M.Si, Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Andi Sinapati Rudy, SE, Kalaksa BPBD Pinrang DR.Rommy Manule, M.Si serta pihak terkait lainnya.( Sukri )

Pos terkait